Beasiswa SMP 2021 | SMP Khairunnas Madura
Beasiswa SMP 2021 Beasiswa untuk jenjang SMP dari Yayasan Pendidikan Khairunnas
Pandemi membuat semua lini berubah. Namun tidak untuk semangat perubahan. Di tengah semua keterbatasan, pendidikan harus tetap berjalan. Karena pendidikan adalah jantung peradaban sebuah bangsa, maka setiap individu berhak mendapat pendidikan yang layak. Dengan dasar itu Yayasan Nurul Hayat dan Yayasan Pendidikan Khairunnas membuka peluang emas, untuk anak bangsa yang akan memasuki sekolah menengah pertama. Dibuka kembali Beasiswa Khairunnas 2021, simak persyaratan dan apa saja yang bisa kamu dapatkan.
Apa itu Beasiswa Khairunnas?
Beasiswa Khairunnas adalah program yang diperuntukkan untuk anak lulusan sekolah dasar yang ingin melanjutkan pendidikan.
Syarat Beasiswa
- Perempuan
- Lulusan SD
- Lulus seleksi
- Bersedia tinggal di asrama
- Mengumpulkan berkas yang disyaratkan
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Fotokopi akta kelahiran
- Fotokopi rapot kelas 4-6
- NISN
- Fotokopi piagam (jika ada)
- Foto 3 x 4
Seleksi untuk Beasiswa Khairunnas ada empat yaitu seleksi berkas, seleksi akademik, seleksi baca Al Quran, dan wawancara.
Tata Cara
Cara pendaftaran Beasiswa Khairunnas sangat mudah sekali tinggal klik lalu isi formulir yang ada di dalamnya sesuai biodata calon peserta. Setelah itu calon peserta dapat membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 150.000. Nah, katanya beasiswa kok bayar? Tenang dulu netizen, biaya pendaftaran ini hanya sebagai jaminan keseriusan calon pendaftar untuk mendaftar beasiswa di SMP Khairunnas Madura. Biaya pendaftaran ini akan dikembalikan saat calon peserta didik mengikuti seleksi akademik pada tanggal yang ditentukan.
Fasilitas Beasiswa
Apa saja yang akan didapatkan jika lolos seleksi Beasiswa Khairunnas? Beasiswa ini berlaku FULL selama tiga tahun masa pendidikan di SMP Khairunnas Madura. Berikut beberapa fasilitas yang akan didapatkan jika kamu lolos seleksi Beasiswa Khairunnas :
- Gratis biaya pendidikan selama 3 tahun
- Asrama atau tempat tinggal yang bersih dan rapi
- Makan tiga kali sehari
- Bimbingan tahfidz intensif
- Bimbingan tahsin intensif
- Pembelajaran sistem homeschooling yang menyenangkan
- Pendamping yang ramah anak
- Tersedia jam konseling untuk anak
- Pembelajaran dengan fasilitas TAB
- Pembiasaan ibadah wajib dan sunnah sehari-hari
Sudah siap untuk mendapat beasiswa? Yuk persiapkan dari sekarang. Bisa sekolah, menghapal Al Quran dan mondok di satu tempat.
Leave a Reply